Tuesday, February 19, 2013

7 tips cantik alami

Semua wanita tentu ingin selalu tampil cantik di depan orang banyak, cara yang digunakan mungkin saja berbeda-beda tergantung dari sisi mana wanita tersebut memandang dan meyakininya. Faktor ekonomi, kecerdasan, tingkat sosial dan lingkungan sangat berpengaruh terhadap jalan yang nanti di ambil. Meski berbeda, tujuan mereka tetap satu yaitu berusaha tampil semaksimal mungkin. Sebenranya tidak lah terlalu sulit untuk dapat tampil cantik, anda tidak perlu mengeluarkan uang jutaan rupiah untuk memaksimalkan penampilan anda, cukup lakukan 7 macam tips sederhana di artikel ini maka anda akan dapat tampil cantik secara alami, tidak ada kepalsuan, tidak ada kosmetik yang menutupinya dan tidak ada bahaya yang mengintai baik sekarang atau pun nanti karena apa yang akan kami jelaskan sama sekali tidak menggunakan bahan-bahan kimia berbahaya.
Berikut beberapa langkah yang harus anda jalankan untuk dapat tampil cantik alami:
  1. Makanlah sayuran dan buah yang berwarna-warni, warna yang terdapat dalam buah atau sayur menunjukkan kandungan vitamin dan nutrisi apa yang ada dalam buah tersebut. Anda tidak perlu membatasi vitamin apa saja yang masuk ke tubuh, semua vitamin yang anda butuhkan harus anda penuhi.
  2. Minum air putih minimal 8 gelas dalam sehari, tentu anda sudah tahu apa alasan dari point kedua ini. Tubuh membutuhkan air yang cukup agar terhindar dari bahaya dehidrasi. Jika tubuh anda kekurangan air maka pencernaan dapat terganggu dan kulit pun akan lebih kering dari biasanya. Jika ini dibiarkan tentu dapat mengurangi penampilan anda.
  3. Ganti kebiasaan mengkonsumsi daging dengan ikan
  4. Jika anda berniat membeli produk kecantikan atau apa pun, maka dahulukan membeli produk yang terbuat dari bahan-bahan alami
  5. Berolahraga, hal ini dilakukan setiap hari secara rutin minimal 30 menit. Dengan berolahraga tubuh anda dapat mengeluarkan racun yang ada dalam tubuh dan kulit melalui keringat yang keluar saat anda berolahraga. Jadi mulai lah berolahraga secara rutin agar tubuh dan kulit anda tetap sehat dan cantik
  6. Gunakan pembersih wajah yang mengandung bahan-bahan alami saat anda membersihkan wajah. Jika anda kesulitan atau ragu terhadap pembersih wajah yang anda beli, maka tidak ada salahnya anda membuat pembersih wajah dengan mengikuti resep-resep yang telah kami jelaskan di sini.
  7. Perbanyak mengkonsumsi buah dan sayur yang mengandung vitamin E, buah atau sayuran yang mengandung vitamin E sangat baik untuk kesehatan kulit anda.

No comments:

Post a Comment